Thursday, August 18, 2011

Alhamdulillah dikroscek dulu sama ADS

Pagi-pagi menjelang agak siang dapet telp yang bikin agak hectic hari ini...
salah satu ibu yang ada di Australia Awards Office ngasih kabar, kalau aplikasi yang saya kirimkan dokumennya kurang lengkap..... Ups, padahal due date tanggal 26 agustus....
Permasalahannya sepele, saya gak sengaja ngumpulin dokumen support tidak menyertakan fc ijazah yang versi indonesia, padahal di persyaratanya sih harus ada, pikir saya langsung fc yang translate inggris ndak papa. Tetapi akibatnya fatal sodara, don't try this at home, kalau nggak pengen ditolak pada waktu seleksi dokumen awal... Tapi untung juga Ibuknya baik, mau kroscek....

Langsung aja, habis itu meluncur nyari dokumen yang bersangkutan dan unfortunately saya nemu fc ijazah yang dilegalisir cuman 1 biji lembar. Itupun ada bekas kuning-kuning dari klip yang udah karatan -___-". Alhamdulillah masih bisa dipake karena persyaratan yang certified copy cuman butuh satu.....
Inilah akibatnya kalau sering meremehkan, bisa fatal sodara. Sekali lagi don't try this at home, persiapkan segala sesuatu dengan baik kalau mau apply sesuatu. Dari awal-awal, ikuti semua permintaaan dokumen.....
(mungkin cara apply proposal buat nglamar seseorang beda ya :D )

Bismillah, mudah-mudahan Allah memperlancar "perjalanan" ini dan memberikan yang terbaik.....
The 2nd Round Application



No comments: